prakerin

SMK TUNAS MEDIA GELAR SIDANG LAPORAN PRAKERIN TA. 2021/2022

Oleh : Ega Ermalia

Depok – SMK Tunas Media kembali selenggarakan kegiatan sidang laporan Praktik Kerja Industri (Prakerin) pada Selasa-Jum’at, 17-20 Mei 2022.

Usai melaksanakan kegiatan Praktik Kerja Industri di sejumlah instansi, siswa/i kelas XI dengan kejuruan Multimedia, Rekayasa Perangkat Lunak dan Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran di SMK Tunas Media diwajibkan untuk langsung memulai mempersiapkan diri agar dapat mempertanggungjawabkan hasil Praktik Kerja Industrinya melalui kegiatan Sidang Laporan Prakerin ini.

Kegiatan Sidang Laporan Prakerin sendiri selalu di awali dengan pembukaan oleh para penguji, dilanjutkan dengan peserta sidang yang akan dikumpulkan pada suatu ruangan dan di panggil secara bergilir untuk mempresentasikan hasil Praktik Kerja Industrinya masing-masing.

Selanjutnya diberitahukan bahwa kegiatan yang di laksanakan selama 4 hari berturut-turut ini di uji langsung oleh penguji internal sekolah yaitu Bapak Roni Madropi, S.Pd., M.Si., selaku penguji satu dan Bapak Asep Lukman A.H, S.Kom., selaku penguji dua.

Lainnya, semoga dengan diadakannya program Praktik Kerja Industri (Prakerin) siswa/i SMK Tunas Media dapat lebih mengenal tentang dunia industri dan kelak nantinya saat lulus mereka sudah siap untuk terjun ke dunia industri.

Tags: No tags

Comments are closed.